Di Pileg 2024 Mendatang PKB Binjai Optimis Raih 6 Kursi

Silaturahmi bersama Bacaleg dan pengurus PKB di Binjai. (Istimewa)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: eksil nius] — Pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Binjai optimis meraih enam (6) kursi di pemilihan legislatif (Pileg) pada Pemilu 2024 mendatang.

Keyakinan ini disampaikan Wakil Ketua DPW PKB Sumut Syaiful Syafri pada silaturahmi pengurus tingkat kota dan kecamatan, Garda Bangsa dan perwakilan Bacaleg PKB Binjai, di Kantor DPC PKB Binjai, Selasa (10/1/2023).

Baca Juga  Realisasi APBD 2022 Diminta Gubsu Dari Januari

Menurut Syaiful, antusias masyarakat Binjai mendaftar sebagai bakal calon legislatif (Bacaleg) melalui PKB, salah satu sinyal kemenangan PKB di Pileg. Saat ini Bacaleg PKB telah mencapai 120% dari empat Dapil di Binjai. Aroma kemenangan juga tercium dari tingkat soliditas (kekompakan) kuat di semua tingkat kepengurusan PKB Binjai.

Selanjutnya, mantan Kadis Sosial Sumut ini berpesan agar Bacaleg PKB jika nantinya telah duduk di kursi DPRD, harus bekerja keras membantu pemerintah daerah menurunkan angka stunting, pengangguran, dan kemiskinan. Saat ini stunting di Binjai mencapai 20,6 persen, pengangguran 7, 28 persen, dan kemiskinan 5, 81 persen.

Baca Juga  Harapkan Curahan Rahmat, Polres Langkat Gelar Doa & Dzikir Akbar

Terakhir Pj Bupati Batu Bara 2008 itu menyatakan bahwa H Muhaimin Iskandar selaku Ketua Umum PKB layak sebagai calon Presiden Republik Indonesia pada Pemilu 2024.

Turut hadir Wakil Ketua DPC PKB Binjai Abdillah Husni, Sekretaris PKB Binjai Ferdy Yupa, dan Ketua Garda Bangsa PKB Binjai Samy. Pimpinan Klinik Nadisa Tamsil Ridha, Ketua GM Pujakesuma Wahyudi, Ketua Yayasan Universitas Putra Abadi Langkat dr Ainul Tarigan yang juga Caleg DPR RI 2024.(*)

Baca Juga  Rudi Hartono Minta Menteri Ganti Dirut PT SIG, Ini Sebabnya

Reporter: Joko ES
Editor: M Surbakti

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us