KPM Kota Binjai Diminta Berperan Aktif Cegah Stunting

Pembinaan Kader Pembangunan Manusia (KPM) Kota Binjai, Kamis (12/10/23) di Aula Kantor Walikota Binjai. (axialnews)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Tugas KPM untuk membantu melakukan pemantauan layanan pencegahan stunting dengan sasaran rumah tangga yaitu 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK) anak.

Sekaligus berperan aktif dalam memastikan setiap kelompok sasaran cegah stunting hingga ke pelosok daerah, serta memastikan setiap daerah mendapatkan layanan yang berkualitas.

Disampaikan Asisten III Pemko Binjai, Meidy Yusri pada pembinaan Kader Pembangunan Manusia (KPM) Kota Binjai, di Aula Kantor Walikota Binjai, Kamis (12/10/2023).

Ia juga menegaskan setiap ibu hamil dan menyusui pada anak usia 0-23 bulan harus mendapatkan akses layanan atau intervensi yang di perlukan untuk penanganan stunting secara integritas.

Baca Juga  Paskibraka Kota Binjai Diminta Sukses Kibarkan Merah Putih

“Saya meyakini, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mewujudkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang sehat, cerdas, dan produktif, serta pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan,” terangnya.

“Untuk itu, kepada saudara-saudara yang telah mendapatkan amanah ini agar dijalankan dengan baik juga tepat sasaran. Sekaligus saudara juga berperan aktif dalam memastikan setiap kelompok sasaran tersebut mendapatkan layanan yang berkualitas”, pesannya.

Baca Juga  Kesebelas Baznas Bedah Rumah Warga Kurang Mampu, Afandin Santuni 35 Yatim

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak & Masyarakat (P3AM) Kota Binjai, Yushilda Usman menjelaskan stunting merupakan isu nasional yang harus dihadapi bersama.

Salah satu upaya yang dapat dilakukan pemerintah untuk menangani stunting adalah melalui 5 layanan dasar, dan untuk memastikan layanan yang tersedia diperlukan Kader Pembangunan Manusia (KPM).

Para Kader Pembangunan Manusia (KPM) adalah warga/masyarakat yang dipilih untuk membantu pemerintah dalam memfasilitasi masyarakat dalam merencanakan, melaksanakan dan mengawasi kegiatan pembangunan SDM.

“Saya ucapkan selamat kepada para peserta yang telah dipilih secara langsung oleh Lurah di wilayah kerja masing-masing, saya yakin dan percaya Bapak dan Ibu adalah orang yang memiliki kepedulian dan bersedia mendedikasikan diri untuk ikut berperan dalam pembangunan manusia terutama dalam menekan angka stunting di Kota Binjai,” yakinnya.(*)
Reporter: M Surbakti
Editor: M Afandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us