AXIALNEWS.id [dibaca: eksil nius] — Langkat | Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Langkat H Syah Afandin menerima audiensi Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Binjai, di Kantor Bupati Langkat, Selasa (15/3/2022).
Audiensi dalam rangka kordinasi pelaksanaan pekan panutan sekaligus pengambilan video publikasi kepatuhan perpajakan.
Kunjungan dipimpin Kepala Pajak Pratama (KPP) Binjai Amir Fauzi. Ia menyatakan siap bersinergi dan membantu pemerintah Kabupaten Langkat dalam upaya peningkatan hasil pajak untuk menyokong pembangunan Langkat.
Saat ini, paparnya wilayah wajib pajak Binjai-Langkat memiliki 72 ribu wajib pajak, hal tersebut ditandai dengan kepemilikan NPWP (nomer peserta wajib pajak) yang tercatat di kantor perpajakan KPP Pratama Binjai.