Pungli Langgar Hukum, Banyak Terjadi Dipelayan Publik

Berlangsungnya supervisi Saber Pungli digelar dilingkungan Pemerintah Kabupaten Langkat oleh Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Provinsi Sumatera Utara, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (24/5/2022). (Foto Diskominfo Langkat)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca:eksil nius] — Supervisi Saber Pungli digelar dilingkungan Pemerintah Kabupaten Langkat oleh Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Provinsi Sumatera Utara, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (24/5/2022).

Giat ini dibuka Sekdakab Langkat dr H Indra Salahudin M.Kes MM mewakili Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Langkat H Syah Afandin SH.

Baca Juga  Dosen FISIP UMSU Latih Design Grafis ke PK IMM Hukum

Sekda pada sambutannya menegaskan Pungli adalah perbuatan melanggar hukum.
Prakteknya telah merusak sendi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Sehingga perlu upaya pemberantasan secara tegas, terpadu, efektif, efesien dan mampu menimbulkan efek jera bagi pelaku Pungli.

Terkait hal tersebut Presiden telah mengeluarkan Perpres No 87 tahun 2016 tentang satuan tugas sapu bersih pungutan liar (Satgas Saber Pungli).

Baca Juga  Berkah Ramadhan, Doa Bersama Ratusan Yatim Piatu untuk Terbit Rencana PA

Menindaklanjuti Perpres dimaksud telah di bentuk unit Pemberantasan Pungli (UPP) Kabupaten Langkat melalui Keputusan Bupati Langkat NOMOR : 700-02/K/Tahun 2022.

Sekdakab Langkat dr H Indra Salahudin M.Kes MM memberikan arahan pada supervisi Saber Pungli yang digelar dilingkungan Pemerintah Kabupaten Langkat oleh Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Provinsi Sumatera Utara, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (24/5/2022). (Foto Diskominfo Langkat)

Unit Pemberantasan Pungli dalam melaksanakan tugasnya mengedepankan upaya pencegahan Pungli dengan cara :

  1. Melakukan kegiatan sosialisasi pada instansi yang berkaitan dengan pelayanan publik.
  2. Preventif meliputi pemetaan rawan Pungli, pengawasan internal dan sistem pelayanan publik berbasis IT.
  3. Menindak tegas oknum aparat dan masyarakat yang terlibat Pungli.
Baca Juga  Dukung Peringatan HPN di Langkat, AKBP Danu:PWI Mitra Strategis

“Melalui kegiatan supervisi ini saya harapkan kepada seluruh peserta yang hadir agar dapat meningkatkan komitmennya memberantas Pungli di wilayah kerja masing-masing,” harap Sekda.

Baca laman selanjutnya…

Halaman: 1 2
Berita Lainnya

Contact Us