AXIALNEWS.id– Internasional | Pemuda asal India yakin merintis OYO hotol dari nol, kini berhasil menjadi milyader termuda di dunia.
Di zaman teknologi berbasis internet sekarang, siapa yang tak mengenal OYO Hotel, sebuah aplikasi jaringan pemesanan kamar hotel ternama di dunia.
Siapa sangka pemiliknya berlatar belakang miskin. Diusia mudanya 26 tahun, kini berhasil menjadi milyader. Ritesh Argawal pemuda dari Negeri Bollywood, merintis OYO Hotel dari Nol mampu menjadi milyader termuda didunia.
Dikutip dari video wawancara Nas Daily yang diupload dalam akun facebooknya pada 18 Juli 2020. Ritesh merupakan sosok pemuda sederhana berasal dari Bissam Cuttack, Rayagada, India.
Sebuah kota kecil berpenduduk dengan penghasilan rata rata 10 dolar (kurs 14.000 = Rp140.000) perhari. Memulai usaha di usia 20 tahun, Ia berhasil sukses hanya dengan waktu 6 tahun. Sebelum merintis OYO Hotel, Ritesh Argawal tidak kuliah dan tidak memiliki karir apapun.
Di tengah kebingungannya saat itu, Ritesh menemukan sebuah peluang dan tantangan besar. Dia melihat sebuah hotel didekatnya yang seringkali kamarnya kosong, membuat pemilik hotel tak berpenghasilan banyak.
Bermodalkan keberanian, Ritesh mendatangi si pemilik hotel, menawarkan jasa untuk memecahkan masalah dengan solusi jitunya, agar hotel ramai pengujung.
Meski awalnya sulit mendapatkan kepercayaan, akhirnya Retesh berhasil meyakinkan pemilik hotel untuk menerima jasanya. Menjanjikan hotel akan ramai pelanggan dan menjadikan hotel lebih baik kedepannya, Ia mengambil resiko terbesar dalam hidupnya.
“Uang bukan hal yang ku perdulikan, aku hanya perduli memecahkan masalah,” ucap Ritesh pada Nas Daily pada video wawancara.
Tak membutuhkan waktu lama, Ritesh pun bergegas memperbaiki manajamen dan memperbaharui interior kamar hotel. Seperti mengganti bohlam, tempat tidur, menambahkan bingkai poto pada kamar, menyediakan air minum dan telepon layanan kamar serta lain lain. Hingga kamar hotel terlihat menarik dan indah.
Kemudian Ritesh mengambil beberapa foto kamar hotel yang sudah diperbaharuinya. Lalu memasang foto tersebut, berikut keterangan layanan kamar hotel di sebuah link internet miliknya, dengan menamainya OYO Hotel.
Usaha pertamanya itu berhasil, tak membutuhkan waktu lama, hotel yang kemarin kosong menjadi ramai pelanggan.
“Hotel pertama selalu yang tersulit, saat aku bisa mengubah satu hotel, aku cukup yakin bisa merubah ratusan hotel yang lain,” ucapnya.
Usaha itu terus ditekuninya, menawarkan jasa dibanyak hotel, meski banyak juga yang menolak tidak membuatnya menyerah. Terus mengetuk pintu dari satu hotel ke pintu hotel lainnya, memohon untuk rapat dan lain sebagainya. Bekerja saat malam hari, bekerja diakhir pekan, ia terus bekerja keras.
“Aku percaya keberuntungan, Aku percaya jika kau bekerja keras, peluang keberuntungan mu meningkat drastis,” tandasnya sambil tersenyum.
Hingga diusia 22 tahun, Ritesh memiliki 500 jaringan hotel. Sampai pada usianya 26 tahun, Ritesh sukses memiliki 43.000 jaringan hotel di seluruh dunia. Hingga menjadikan OYO Hotel sebagai jaringan hotel diurutan kedua terbesar di dunia.
Dari usahanya ini, Ritest mampu mengumpulkan uang sebesar 1 Milyar Dolar atau setara 14 Trilyun Rupiah (kurs Rp.14.000) pada usia 24 tahun dan saat ini sudah mempekerjakan 350.000 orang.
Sebelum sukses, Ritesh tumbuh miskin selama 18 tahun, hidupnya terus mengalami kesulitan ekonomi. Bahkan sempat diusir dari sebuah apartemen sederhana di New Delhi, hingga dia pun keluar dari apartemen hanya membawa bekal tabungan sebesar 0,50 $ di rekening banknya.
“Pada saat itu, aku merasa itu adalah masa tersulit yang pernah kualami dalam hidup ku,” ungkapnya.