AXIALNEWS.id — [dibaca: eksil nius] — Wakil Walikota Binjai H Rizky Yunanda Sitepu STP MP pimpin apel gabungan dijajaran ASN (aparatur sipil negeri) Pemerintah Kota Binjai, di Lapangan Apel Pemko Binjai, Senin (25/7/2022).
Apel diikuti ASN dan pimpinan OPD di lingkungan Pemko Binjai, sebagai pelaksana apel Bappeda Kota Binjai.
Wakil Walikota Binjai pada amanatnya menyampaikan pada penyelenggaraan pemerintahan, pemerintah daerah berkewajiban menyusun dokumen rancangan perencanaan pembangunan daerah (RKPD), sebagai satu kesatuan sistem perencanaan pembangunan nasional.
Ia pun mengingatkan visi pembangunan Kota Binjai yakni “mewujudkan Binjai yang lebih maju, berbudaya, dan religius” memiliki beberapa prioritas pembangungan yang harus dilaksanakan.