
Pengalaman DR Salim tentu luar biasa, beliau pernah menjabat Dubes RI untuk negara Arab Saudi dan Oman tahun 2005 – 2009, lalu Menteri Sosial RI tahun 2009 – 2014.
Menurut Hendro Susanto, setelah pertemuan silaturrahim kebangsaan ada 3 Kesepakatan PKS-NasDem.
Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh rasa persaudaraan tersebut, kedua partai politik sepakat untuk membangun kesadaran masyarakat, untuk tetap mengungkapkan harkat martabat dirinya sebagai warganegara Indonesia dalam nilai-nilai Pancasila di atas kepentingan kelompok dan golongan.
“Kemudian menjadikan Pemilu serentak 2024 sebagai instrumen demokrasi yang penuh semangat toleransi dan persatuan bangsa” ujar Hendro.
Serta menyepakati persiapan kerjasama menyambut Pilpres 2024.(*)
Reporter: Joko Edi S
Editor: AN Yusuf