
AXIALNEWS.id — [dibaca: eksil nius] — Polri kembali mencetuskan program-program unggulan sebagai bentuk penguatan Polri dengan masyarakat. 10 program unggulan yaitu Quick Wins Presisi (Prediktif, Responsibilitas, Transparansi, Berkeadilan).
Program unggulan yang dicetuskan dari Mabes Polri itu tidak saja soal interaksi Polri dengan masyarakat dalam pelayanan publik, namun juga penguatan kerjasama eksternal baik untuk penerapan budaya, antikorupsi hingga persoalan ekonomi.
Menindak lanjuti perintah Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Sat Lantas Polres Langkat melaksanakan program-program unggulan sebagai bentuk penguatan Polri dengan masyarakat.
Yakni melakukan giat sosialisasi edukasi kepada masyarakat, baik itu diareal perkantoran maupun saat masyarakat lagi berkumpul dilokasi publik.
Kegiatan itu dipimpin Kanit Regident Sat Lantas Polres Langkat, Iptu Simon MH didampingi anggota Selasa (1/11/2022).
Adapun 10 program unggulan Quick Wins Presisi tidak saja soal interaksi Polri dengan masyarakat dalam pelayanan publik namun juga penguatan kerjasama eksternal baik untuk penerapan budaya, antikorupsi hingga persoalan ekonomi.
Perbaikan Interaksi Polisi dengan masyarakat di Jalan atau Area Publik, Optimalisasi Pelayanan Publik, serta ada enam kegiatan yang akan fokus dilaksanakan.
Mulai dari tersedianya pengaduan dan pelaporan dengan pemanfaatan Hotline 110, melalui Whatsapp Satwil dan wajib disosialisasikan memasang standar pelayanan publik (alur pelayanan dan harga), meningkatkan IKM (indeks kepuasan masyarakat), pengawasan terhadap pelayanan publik oleh Kasatwil, dan survei oleh pihak eksternal terkait dengan harapan publik terhadap Polri.
Ada pun target yang akan dicapai, sebut Iptu Simon, masyarakat akan memanfaatkan sarana pengaduan, transparansi informasi pelayanan publik, agar tercapai kualitas pelayanan publik. Kemudian terpetakannya harapan masyarakat terhadap Satwil di wilayah hukumnya.
Kegiatan yang dilakukan Kanit Regindent bersama anggota tersebut berupa obrolan ringan dan edukasi mengenai budaya tertib lalu lintas sebagai pelopor keselamatan dalam optimalisasi pelayanan publik, optimalisasi antara Polisi dengan masyarakat.
“Sehingga diharapkan kedepan agar masyarakat kembali sadar akan pentingnya budaya tertib berlalu lintas, guna menjadikan keselamatan sebagai kebutuhan,” ujar mantan Kanit Patroli Sat Lantas Polres Langkat.
Lebih lanjut Iptu Simon menyampaikan pesan Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok SH SIK agar masyarakat lebih mengedepankan keselamatan sebagai kebutuhan, untuk menjadikan diri sendiri sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas.(*)
Reporter: AN Yusuf
Editor: Eddy S