Bibit Siklon Tropical Low 11U Terdeteksi, Dekati Wilayah Sumatera

TCWC Australia telah mendeteksi Bibit Siklon baru yang diberi nama Tropical Low 11U. (Akun Facebook @infogempadunia)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | TCWC Australia telah mendeteksi Bibit Siklon baru yang diberi nama Tropical Low 11U, bibit ini menjadi salah satu faktor utama meningkatnya curah hujan di wilayah Sumatra Barat dan Bengkulu.

Keberadaan sistem ini memengaruhi pola cuaca di pesisir barat Sumatera, sehingga hujan mulai terjadi lebih sering dan dengan intensitas yang meningkat.

Baca Juga  Apeksi 2022 di Padang, Tampilkan Busana Khas Minangkabau

Saat ini, kecepatan angin di sekitar pusat bibit siklon mencapai 45 km/jam. Sistem ini mendapatkan pasokan uap air dari angin yang bertiup dari Australia dan India, yang kemudian bertemu dan menumpuk di wilayah barat Sumatra.

Penumpukan massa uap air inilah yang memicu terjadinya hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi, khususnya di wilayah pesisir barat Sumatra.

Baca Juga  Tenaga Honorer Masa Kontrak 1 Tahun Telah Diberhentikan di Sejumlah Daerah

Berdasarkan pemantauan, posisi bibit siklon ini berada sekitar 1.700 km barat daya Pulau Enggano, Bengkulu. Masyarakat diimbau untuk tetap waspada, karena dalam dua hari ke depan bibit siklon ini diperkirakan berpotensi berkembang menjadi siklon tropis dan bergerak mendekati wilayah Sumatera.

Saat ini telah terjadi hujan dengan intensitas tinggi di wilayah Sumatra Barat dan Bengkulu yang mengakibatkan banjir kembali terjadi. Masyarakat di Provinsi Sumatra Barat dan Bengkulu diminta waspada karena kemungkinan durasi hujan akan semakin lama.(*)

Sumber: Akun Facebook @infogempadunia, diupload pada Jumat 2 Januari 2026, sekitar pukul 12.50 WIB.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us