Ia pun berharap pihak Polrestabes Medan yang dipimpin Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK MSi, dapat merespon keluhannya itu.
“Kami berharap Bapak Kapolrestabes untuk segera merespon dan menindak aparat di Polsek Pancur Batu yang tidak serius dalam melakukan penegakan hukum,“ ujar David Tarigan dengan wajah kecewa.

Sementara Kapolsek Pancur Batu, Kompol Dedy Darma saat diminta tanggapan soal peristiwa itu belum menjawab dan membalas saat dikonfirmasi awak media, hingga berita ini diterbitkan.
Diketahui sekelompok OTK melempari kantor Proyek Kota Mandiri Bekala PT Propernas Nusa Dua (PND) di Simalingkar, Deli Serdang, Sumatera Utara.

Peristiwa perusakan mengunakan benda keras (batu) dilempar dari berbagai arah, terjadi pada dini hari sekitar pukul 01.00 WIB, Sabtu (26/3/2022).
Mengakibatkan dinding, kaca dan plafon kantor rusak. Saat kejadian hanya ada 1 (satu) orang petugas keamanan yang berjaga dilokasi.

Beruntungnya tidak terjadi kontak fisik, sehingga petugas keamanan tidak mengalami luka penganiayaan.
“Kantor kami dilempari Batu oleh sekelompok orang yang tidak diketahui identitasnya, sehingga terjadi beberapa kerusakan pada kantor kami,” ujar Staf PT Propernas Nusa Dua, Agus David Tarigan sambil menunjukkan beberapa titik kerusakan pada awak media, Selasa (29/03/2022).(*)