Musdalub KAHMI Langkat Diprediksi Bakal Seru, Dua Calon Ketua Ambil Formulir

Ketua Panitia Musdalub KAHMI Langkat, Selamat SPdI. (Foto istimewa)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: eksil nius] — Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Langkat pada 19 Agustus 2022 nanti diprediksi bakal seru.

Ada dua nama yang mengambil formulir pendaftaran Calon Ketua Umum MD KAHMI Langkat tersebut yakni Maulana Maududi dan Muhammad Ishak melalui M Nuh sebagai perwakilan.

Formulir itu langsung diberikan Selamat di Sekretariat Panitia Musdalub MD KAHMI Langkat, Komplek Perumahan Tasri, Kelurahan Perdamaian, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Selasa (9/8/2022).

Ketua Panitia Musdalub MD Langkat, Selamat membenarkan dua alumni HMI telah mengambil formulir.

Baca Juga  Pernah Kalah, Sakilah Kembali Nyalon Kades Namo Tongan "Yakin Menang"

Selanjutnya, calon Ketua Umum MD KAHMI Langkat atau tim mengembalikan Form Isian Pendaftaran yang diberikan oleh Panitia dengan sebenar-benarnya, dan diserahkan ke Sekretariat Panitia Musdalub MD KAHMI Langkat pada 11-13 Agustus 2022, pada waktu jam kerja.

Oleh karena itu, Selamat mengajak seluruh alumni HMI yang berdomisili di Langkat untuk menyukseskan Musdalub ini.

Baca Juga  Vaksinasi Capai 70 %, Lokasi Wisata di Buka & Hajatan di Bolehkan

“Kita selaku ketua panitia berharap Musdalub ini berjalan sukses, seluruh alumni bersama-sama dan para pihak terkait juga untuk menyukseskan Musdalub, ini adalah momen kita semua, kegiatan Musdalub adalah kegiatan kita bersama,” tutur Selamat kepada Wartawan.

Ia menghimbau Calon Ketua Umum MD KAHMI Langkat yang mendaftar bersainglah dengan politik santun dan jangan saling menjatuhkan.

M Ishak melalui perwakilannya M Nuh mengambil formulir pendaftaran kepada Ketua Panitia Musdalub KAHMI Langkat Selamat SPdI. (Foto istimewa)

“Calon yang mendaftar bersainglah secara akal sehat dan sportif, mengedepankan persaudaraan dan jangan pecah belah, walaupun ada ‘gonjang ganjing’, menjadi perekat, semangat, guyub dalam membangun KAHMI,” tegas Selamat.

Kedepannya, harapnya program kerja dapat direalisasikan oleh MD KAHMI. Apalagi, ungkap Selamat, dengan melihat kegiatan MW KAHMI Sumut semenjak dilantik sudah 500 kegiatan, hal ini harus menjadi motivasi MD KAHMI Langkat berbuat untuk umat dan bangsa.

Baca Juga  Agen Togel Sidney Berhasil Ditangkap Pidum Polres Langkat di Tj Beringin
Baca laman selanjutnya…

Halaman: 1 2
Berita Lainnya

Contact Us