Penanaman Kedelai di Tunggurono, Ditinjau Amir Hamzah

Amir Hamzah tinjau lahan seluas 35 Ha lokasi penanaman kacang kedelai, di Tunggurono. (Istimewa)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: eksil nius] – Walikota Binjai Amir Hamzah meninjau lokasi rencana penanaman kacang kedelai di Kelurahan Tunggurono, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Selasa (31/1/2023).

Peninjauan ini dilakukan terhadap lahan seluas 35 hektare yang akan digunakan sebagai media menanam benih kedelai. Penanaman perdana benih kedelai ini juga rencananya akan diluncurkan pada Februari 2023 mendatang, dan akan mengembangkan areal seluas 1.000 hektare.

Baca Juga  Sidak di Daerah Terpencil, Afandin Sedih Lihat Bangunan SD Negeri

Walikota Binjai menyatakan dukungannya atas kegiatan ini dengan harapan penanaman kedelai tersebut dapat meningkatkan laju perekonomian di Kota Binjai. Ia pun meminta seluruh dinas terkait saling berkordinasi untuk keberhasilan program ini.

Dalam peninjauan ini, Amir Hamzah didampingi Pj Asisten Bidang Ekonomi Pembangunan Joko Waskitono, Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian Relasen Ginting, Kadis Pekerjaan Umum Evi Kristina, serta Camat Binjai Timur Ariandi Ayun. Turut hadir Manajer Perkebunan Sei Semayang PTPN 2, Sugeng Aminardi.(*)

Baca Juga  Syekh Adil Al Bahri Berikan Sorban, Syah Afandin Sedekahkan 100 Al Quran
Baca Juga  Terus Dalami Kasus, Satlantas Polres Langkat Segera Berkoordinasi ke Direksi Bus Medan Jaya

Reporter: M Surbakti
Editor: R Hamdani

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us