Tinjau Posyandu Melati IV, Ketua PPK Binjai Jelaskan Manfaatnya

Ketua TP PKK Kota Binjai, Nurhayati Amir Hamzah tinjau pelaksanaan Posyandu Melati IV, Kamis (7/12/23) di Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat. (axialnews)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Pelaksanaan Posyandu Melati IV, Kamis (7/12/23) dilakukan para kader dan petugas dari Puskesmas H.A.H. Hasan yang berada di Kelurahan Payaroba, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai.

Mereka melakukan penimbangan, pemberian makanan tambahan dan simulasi perkembangan anak.

Pelaksanaannya ditinjau Ketua TP PKK Kota Binjai, Nurhayati Amir Hamzah didampingi Kepala Puskesmas H.A.H. Hasan Dr Muhammad Iqbal.

Turut hadir Camat Binjai Barat Oscar Arifandi Ginting, Lurah Payaroba Muhammad Safwan Siddin, serta pengurus PKK Kecamatan dan Kelurahan setempat.

Baca Juga  Pemkab Langkat Salurkan 25 Kursi Disabilitas & Bedah Rumah Warga Kurang Mampu

Nurhayati menjelaskan tujuan kunjungannya untuk memberikan pembinaan dan sosialisasi tentang manfaat Posyandu kepada ibu-ibu.

Harapannya, kaum ibu dapat rutin setiap bulannya datang membawa bayinya untuk ditimbang dan diperiksa di posyandu.

“Pemeriksaan kesehatan yang rutin, manfaatnya menjaga dan mengontrol kondisi tubuh ibu dan bayi agar tetap sehat,” ujarnya.

Baca Juga  Data P.Care Vaksin Pelajar Secanggang Dicek Kapolres

“Sehingga dapat mengurangi angka stunting khususnya di Kelurahan Payaroba,” sambungnya.

Ia menjelaskan, posyandu merupakan upaya pemerintah untuk memudahkan masyarakat memperoleh pelayanan kesehatan bagi ibu dan balita.

Sebab, tujuan utama posyandu adalah mencegah peningkatan angka kematian ibu dan bayi saat kehamilan, persalinan, atau setelahnya melalui pemberdayaan masyarakat.

Baca Juga  Raider 100/PS Berganti Nama Yonif 100/PS, Berikut Kilas Balik Awal Pembentukannya

Dalam peninjauan itu, istri dari Walikota Binjai Amir Hamzah ini juga memberikan bingkisan berupa PMT (Pemberian Makanan Tambahan) kepada balita sasaran posyandu.(*)
Reporter: M Surbakti
Editor: M Afandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us