Tuan Guru Babussalam Do’akan HIMALA Bermanfaat untuk Umat

Wahyu Hidayah & pengurus asyik berdialog dengan Tuan Guru Babussalam. (Ajril)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: exsil nius] – Tuan Guru Babussalam, Dr Zikmal Fuad MA mendo’akan Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Langkat (PB HIMALA) keberadaannya bermanfaat untuk umat.

“Semoga HIMALA memberikan dampak dan manfaat kepada masyarakat Langkat,” sebut Tuan Guru mendoakan.

Doa tersebut disampaikan Dr Zikmal saat menyambut kedatangan Ketua Umum HIMALA, M Wahyu Hidayah SH serta bersama para pengurus, di Madrasah Besar Persulukan Thoriqoh Naqsyabandiyah Babussalam, Desa Besilam Kecamatan Padang Tualang, Langkat, Minggu (19/3/2023) lalu.

Pengurus yang hadir diantaranya, Irwandi Pratama SPd (Wakil Ketua I), Wahyu Pratama SP (Wakil Ketua II), dan Rissa Niantha SH (Sekretaris Dept Agama dan Pendidikan).

Baca Juga  Nawal Tegaskan PAUD Berperan Pada Pembangunan Bangsa

Selanjutnya, Dr Zikmal berpesan agar para pengurus HIMALA bersungguh-sungguh membesarkan HIMALA dengan niat yang baik.

Baca Juga  Komunitas Persaudaraan Mahasiswa UMSU Borong Usaha Rakyat

“Urus dengan benar HIMALA ini, Insya Allah segala niat baik akan Allah mudahkan, Insya Allah,” petuah Tuan Guru Besilam kepada HIMALA.

Sementara Wahyu Hidayah mengucapkan terimakasih atas doa dan petuah yang diberikan Tuan Guru Babussalam. Dirinya bersama para pengurus akan berupaya membesarkan HIMALA hingga dapat bermanfaat untuk umat.

Baca Juga  Walikota Binjai: Menciptakan Kamtibmas Memerlukan Peran Seluruh Komponen

“Kehadiran kami untuk bersilaturrahim sekaligus meminta do’a dan petuah dari Tuan Guru Babussalam untuk kepengurusan PB HIMALA 2023-2025 yang baru terbentuk. Terimakasih atas doa dan petuah dari Dr Zikmal,” sebut Wahyu.(*)
Reporter: Ajril
Editor: M Afandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us