Walikota Binjai Berpatroli Skala Besar di Malam Tahun Baru 2023

Walikota Binjai Amir Hamzah bersama unsur Forkopimda berpatroli skala besar mengendarai sepeda motor di malam pergantian tahun baru 2023. (Diskominfo Binjai)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: eksil nius] — Walikota Binjai Amir Hamzah bersama unsur Forkopimda berpatroli skala besar mengendarai sepeda motor di malam pergantian tahun baru 2023, Sabtu (31/12/2022).

“Malam ini selesai zoom meeting bersama Pak Kapolri dan Pak Kapolda Sumut kita akan melakukan patroli di enam pos pengamanan dan satu pos pelayanan”, ucapnya

Walikota Binjai mengatakan rute patroli dilakukan mulai dari Pos Lapangan Merdeka kemudian Throb dan Megawati dilanjut Tugu Binjai dan finish di Lapangan Merdeka.

Amir mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas malam pergantian tahun.”Mari sama sama baik itu Forkopimda ataupun masyarakat agar bisa menjaga keamanan malam pergantian tahun”, imbuhnya.

Baca Juga  Reopening Pirates Coffee, 38 Anak Yatim Piatu Terima Tali Asih

Sementara Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting mengatakan pihaknya menurunkan 145 personil yakni 75 personil Polres Binjai dan 70 personil gabungan, terdiri dari personil Kodim 0203 Langkat, Dishub dan Satpol PP di pengamanan malam tahun baru.

“Kita sudah melakukan antisipasi di titik titik tempat berkumpulnya masyarakat yaitu Lapangan Merdeka dan tempat ibadah agar tercipta situasi yang aman, nyaman dan kondusif”, tutup Kapolres.

Selanjutnya rombongan bergerak menuju Rumah Dinas Wakil Walikota Binjai dalam rangka mengucapkan selamat ulang tahun kepada Wakil Walikota Binjai Rizky Yunanda Sitepu ke 31 tahun.

Baca Juga  TPP Pegawai Puskesmas se-Langkat Sudah Terbayarkan
Baca Juga  Poldasu Bongkar Kuburan Diduga Korban Penghuni Kerangkeng TRP

Turut hadir dalam kegiatan Dandim 0203/Lkt Letkol Inf M Eko Prasetyo, Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, Kaden A Brimobdasu Binjai AKBP Junaidy, Sekdako Binjai H Irwansyah Nasution, Wakapolres Binjai Kompol Agung Basuni, para pimpinan OPD, para PJU Polres Binjai, para Camat dan Kapolsek se-Kota Binjai.(*)

Reporter: M Surbakti
Editor: Eddy S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us