100 Paket Sembako untuk Kaum Dhuafa Kecamatan Wampu

Syah Afandin ikut serahkan bantuan sembako ke kaum dhuafa. (Istimewa)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id[dibaca: exsil nius] – Plt Bupati Langkat Syah Afandin ikut menyerahkan bantuan paket sembako ke kaum dhuafa, di Mesjid Nurul Huda Desa Stabat Lama Kecamatan Wampu, Langkat, Senin (10/4/2023).

Sembako yang dibagikan ada 100 paket, isi sembakonya senilai Rp100 ribu. Kaum dhuafa turut menerima uang taliasih Rp100 per orang. Bantuan ini kerjasama PD IPHI Langkat dan PT LNK.

Ketua IPHI Langkat, Irfan Yusuf mengatakan pemberian sembako ke kaum dhuafa dilakukan semenjak 2020 dan menjadi agenda rutin setiap tahunya.

Pada tahun ini pihaknya mengandeng PT LNK dan semua pihak yang berpartisipasi mendonasikan sebagian dari rezekinya untuk menolong sesama.

Baca Juga  Pemko Binjai Dukung Siaga Pengawasan Jelang Pemilu 2024

“Kami mengumpulkan dana mulai awal ramadan, akhirnya terkumpul sebesar Rp79,22 juta yang kami dapatkan dari pendonasi, ini kami salurkan ke masyarakat yang berhak,” jelasnya.

Selain di Kecamatan Wampu, lanjut Irfan Yusuf, nantinya anggota IPHI Langkat juga menyalurkan di Kecamatan Stabat, Tanjung Pura, Batang Serangan, Sei Bingai, Secanggang, Selesai, dan Padang Tualang.

Baca Juga  Langkat Urutan ke 25 Penyerapan APBD Tingkat Provsu

Selanjutnya, Syah Afandin menyampaikan terimakasih kepada pengurus IPHI Langkat dan PT LNK yang sudah sangat membantu pemerintah, dengan memberikan bantuan kepada yang warga membutuhkan di bulan suci ramadan ini.

Ia juga menyampaikan agar warga sungguh-sungguh mengisi bulan suci Ramadan ini dengan bertakwa kepada Allah SWT. Agar 11 bulan ke depan, Allah menyiapkan semua apa yang menjadi kebutuhan, juga menyiapkan jalan keluar saat mendapat masalah.

Baca Juga  Jelang Akhir Tahun, Rekornas Pengendalian Inflasi Daerah Digelar

Sementara, Syamsul Adha selaku Camat Wampu menyampaikan bahwa pemerintah Kecamatan Wampu dan Forkopimca beserta Kepala UPT Puskesmas Setungkit membuat MoU serta menandatangani fakta integritas dalam menangani stunting di wilayah Wampu.

Caranya, dengan menanam daun kelor di seluruh rumah yang ada di Kecamatan Wampu. Nantinya daun kelor akan dipergunakan untuk campuran makanan balita.

“Jangan khawatir, bibit daun kelor akan kita kasih secara gratis,” sebutnya.(*)
Reporter: Ajeni Sutiyo
Editor: Fakhrur Rozi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us