AXIALNEWS.id | Gadget atau handphone adalah sarana komunikasi atau alat mencari informasi yang sangat mudah digunakan. Saat ini gadget banyak digunakan semua kalangan dari anak – anak hingga orang dewasa.
Disampaikan Ketua KKN K-09, Waliyurrahman pada giat sosialisasi pengunaan smartphone (gadget) untuk siswa SD Negeri 12 di Gampong Meunasah Pinto, Kecamatan Muara Batu, Kabupaten Aceh Utara, Rabu (8/11/2023).
Sosialisasi ini program Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran dan Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) kelompok 09 Universitas Malikussaleh (Unimal) Lhokseumawe.
Gadget sendiri bisa membuat penggunanya menjadi ketergantungan. Ini menimbulkan bahaya, apalagi jika penggunanya anak – anak usia dini dan tidak kenal waktu dalam pemakaiannya.
“Jadi sosialisasi ini untuk mencegah anak – anak usia dini berlebihan mengunakan gadget. Jadi kami informasikan kepada anak – anak SD bahayanya pengunaaan handphone yang berlebihan dan dampak apa yang terjadi,” ujarnya.
Beberapa bahaya pengguna gadget, dijelaskan Waliyurrahman, di antaranya mata bisa menjadi rabun, tidak kenal waktu dan membuat pola tidur yang tidak teratur. Hal ini berdampak bagi motivasi siswa untuk giat belajar.
“Berlebihan main handphone jadi malas belajar dan berolahraga,” sebutnya.
Guru SD Negeri 12 Muara Batu, Arman mengapresiasi sosialisasi itu. Alasannya telah mengedukasi bahaya penggunaan gadget bagi siswanya. “Anak-anak sekarang bermain handphoen sudah melebihi batas, jadi sosialisasi ini sangat bermanfaat,” ujarnya. (*)
Reporter: Joko S
Editor: M Afandi