AXIALNEWS.id | Hebohkan warga Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat suara keras ledakan.
Ledakan itu akibat terbakarnya gudang bahan bakar minyak (BBM) yang diduga ilegal, Kamis (2/5/2024) sekira pukul 23.30 WIB.
Peristiwa terjadi di Desa Karang Rejo, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, tepatnya di KM 35,5, Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Langkat-Aceh.
Gudang itu disebut-sebut menimbun BBM jenis pertamax dan pertalite. Kebakaran itu membuat heboh warga dan berhamburan keluar rumah.
Sebanyak 4 unit mobil pemadam kebakaran terlihat di TKP, dua unit dari Pemkab Langkat dan 2 unit dari Pemko Binjai.
Menurut warga, gudang itu milik Putra, anak dari almarhum Heri Kentong. Namun disewakan kepada seorang oknum aparat dari Belawan.
“Memang selama ini mobil tangki BBM terlihat keluar masuk gudang itu,” kata warga yang minta tak disebut namanya.
Di TKP, terlihat Kades Karang Rejo, Suliadi Solehan dan Camat Stabat. “Saya baru tahu disitu ada gudang,” kata Suliadi via selular.
Suliadi mengaku malam peristiwa itu pihaknya bersama Camat Stabat mencari Putra selaku pemilik gudang. “Tapi (Putra) nggak jumpa,” kata Suliadi.
Pemkab dan Polres Langkat belum mau berkomentar soal peristiwa ini.(*)
Sumber: posmetromedan.com