Halaqah Kebangsaan & Haul ke-69 Pendiri Ponpes Musthafawiyah Dihadiri Ribuan Peserta

Para santri/wati di acara Halaqah Kebangsaan & Haul ke-69 Tuan Syekh Musthafa Husein Nasution, Selasa (19/11/24) di Ponpes Musthafawiyah Purba Baru, Madina. (axialnews)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Dewan Pengurus Wilayah Keluarga Abituren Musthafawiyah Sumatera Utara (DPW Kamus Sumut) melaksanakan Halaqah Kebangsaan.

Giat ini berlansung di Pondok Pesantren (Ponpes) Musthafawiyah Purba Baru Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Selasa (19/11/2024).

Bertema “Penyebarluasan Ideologi Pancasila dan Penguatan Wawasan Kebangsaan Santri dan Alumni Pesantren”.

Sebagai narasumber Halaqoh Kebangsaan: Ketua Umum DPP Kamus Dr Mhd Hasbi Simanjuntak, Dr Faisal Musa Nasution MPd, dan Dr Yulinar MPd.

Baca Juga  Pemko Binjai Peringati Harkitnas 2024: Bangkit untuk Indonesia Emas

Halaqoh Kebangsaan ini dirangkai dengan Haul ke-69 Tuan Syekh Musthafa Husein Nasution dan tabligh akbar, diperkirakan dihadiri 2.000 lebih peserta.

Ketua Umum DPP Kamus, Dr Mhd Hasbi Simanjuntak mengatakan kegiatan ini program yang baik dari DPW Kamus Sumut, semoga tetap berjalan

Baca Juga  Lidya Nova Pimpin Fatayat PCNU Binjai Hingga 2028

Menurutnya, sejarah bangsa Indonesia tidak terlepas dari peran dari para santri.

Turut hadir Zuhri Musthafa Nasution mewakili Mudir Pondok Pesantren Musthafawiyah Purba Baru.

Baca Juga  Ladang Ganja 150 Ha Ditemukan Polda Sumut di Madina, Letaknya di Atas Pegunungan

Zuhri Musthafa menyampaikan Haul ini memperingati hari lahir pendiri Ponpes Musthafawiyah, Tuan Syekh Musthafa Husein Nasution.

Berhadir sebagai tamu undangan Rais Am PW NU Sumut Abdul Hamid Ritonga, para dewan guru Ponpes Musthafawiyah, alumni dan santri/wati.(*)
Editor: Riyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us