Jelang Nataru, Walikota Binjai Minta Harga Pangan Terus Dipantau

ASN di pelaksanaan Rakorpem lingkup Pemko Binjai, Selasa (19/12/23) di Kantor Walikota. (axialnews)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Terkait perkembangan harga bahan pangan, Walikota Binjai Amir Hamzah meminta seluruh pihak terkait memperhatikan stabilitas kebutuhan pangan di masyarakat.

Terlebih selama menyambut Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

“Kita harus memastikan tercukupinya pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat di Kota Binjai selama Nataru,” cetus Amir Hamzah di Rapat Koordinasi Pemerintahan (Rakorpem) lingkup Pemko Binjai, Selasa (19/12/23) di Kantor Walikota.

Terkait persiapan menyambut Nataru, Walikota Binjai mengajak seluruh pihak memberikan sosialisasi ke masyarakat agar tidak menyelenggarakan perayaan malam tahun baru secara berlebihan.

Baca Juga  6 Puluru, Parjurit Raider 100 Harus Lumpuhkan 3 Musuh

“Guna memberikan perlindungan dan menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menyinggung perhelatan politik di Pemilu 2024 mendatang. Ini, menurutnya, akan menjadi ujian bagi bangsa Indonesia dalam menjalankan demokrasi.

Baca Juga  Peringatan Hardiknas & Orta di Langkat, Ini Harapan Afandin

Diperlukan penyatuan langkah agar pelaksanaan pemilu tidak menimbulkan ketegangan dan potensi konflik di masyarakat.

“Jangan sampai masyarakat terpecah belah,” tegasnya.

Guna menciptakan suasana pemilu damai, Amir Hamzah mengakui perlunya peran banyak pihak, tidak hanya dari KPU dan Bawaslu saja. Melainkan seluruh masyarakat yang juga memiliki hak pilih di pemilu.

Sembari menghimbaun masyarakat agar selalu waspada dengan penyebaran varian baru Covid-19 yang kembali ditemukan di tanah air.(*)
Reporter: M Surbakti
Editor: M Afandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us