Mobil Tabrak Pengendara Motor Terekam Dashcam & Viral, Terjadi di Jaksel

Detik sepeda motor ditabrak mobil putih terjadi di persimpangan Jalan Kyai Maja, Sabtu (20/7/24) tepatnya dibawah Halte Tije Velbak Jaksel. (Screenshot video @bacottetangga__)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Pengendara sepeda motor ditabrak mobil berwarna putih merek daihatsu terjadi di persimpangan Jalan Kyai Maja, Sabtu (20/7/2024) tepatnya dibawah Halte Tije Velbak Jakarta Selatan (Jaksel).

Lakalantas itu terekam Dashcam dan videonya viral di media sosial.

Seperti unggahan akun x @bacottetangga__, awalnya terlihat sepeda motor yang ditumpangi sepasang suami-istri dan dua orang anaknya.

KLIK: TONTON VIDEO

Seorang anak di bagian depan, suami sebagai pengendara dan istrinya bersama seorang anaknya duduk di boncengan melaju landai di jalan.

Baca Juga  Terus Dalami Kasus, Satlantas Polres Langkat Segera Berkoordinasi ke Direksi Bus Medan Jaya

Sementara sebuah mobil putih turut melaju di jalan yang berbeda, namun dengan arah yang sama.

Sesampainya di persimpangan jalan, mobil menabrak bagian kiri sepeda motor hingga pengendara itu terjatuh ke badan aspal bersama kendaraannya.

Mengetahui itu, sang sopir pun menghentikan laju rodanya, posisi ditengah jalan.

Alhasil, selain menyedot perhatian pengendara lainnya. Peristiwa itu juga membuat korban naik pitam (emosi).

Terlihat awalnya dalam video berdurasi 51 detik itu, sang istri langsung bangun dan memukul kaca supir dengan tangannya beberapa kali. Setelah itu, ia menolong anaknya.

Sementara sang suami tertimpa sepeda motor, lalu setelah berhasil berdiri, ia pun memberikan anak yang digendongnya ke ke istrinya.

Baca Juga  Antisipasi Virus PMK, Polres Langkat & Polda Aceh Lakukan Penyekatan

Lalu menjatuhkan helmnya dan langsung mencoba memukul sang sopir yang masih berada di dalam mobil.

Beruntung pengendara lainnya langsung melerai, sementara pengedara lainnya coba membantu mengangkat sepeda motor yang terjatuh dan menggeserkan ke tepi jalan.

Baca Juga  Langkat di 2022, Angka Tindak Pidana Meningkat - Penyelesaian Menurun

Namun tak puas disitu, ia kembali memukul bagian kaca depan mobil dengan helm putihnya. Dilanjutkan dengan teriakan kekesalannya ke sopir mobil.

Semoga peristiwa ini menjadi pelajaran bersama untuk lebih berhati-hati dalam berkendara di jalan raya. Apalagi saat berkendara bersama keluarga, anak dan istri.

Terlepas dari siapa yang benar dan salah, semoga pengendara sepeda motor dan mobil dalam keadaan baik – baik saja.(*)
Editor: Riyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us