AXIALNEWS.id – [dibaca: eksil nius] – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Langkat H Syah Afandin menerima audiensi Pemuda Masjid Mengaji (PMM) dan Joko Tingkir di ruang kerjanya, di Kantor Bupati Langkat, Stabat, Senin (6/2/2023).
Pada pertemuan itu, Ansari, pengurus PMM Kabupaten Langkat akan melaksanakan kegiatan penghafal Al Qur’an fest 2023 pada 17 Februari 2023 di Gedung Olahraga (GOR) Stabat.
Dalam acara itu, sambung Ansari, akan menyalurkan 100 wakaf Al Qur’an dan penyantunan kepada 100 orang penghafal Al Qur’an Kabupaten Langkat.
“Kami kepanitian berterima kasih kepada Plt Bupati Langkat yang sangat membantu demi berjalannya acara kami. Terima kasih juga kami ucapkan atas wakaf 50 Al Qur’an serta santunan 10 juta kepada penghafal Al Qur’an,” sebutnya.
Di tempat yang sama, pengurus Joko Tingkir melakukan audiensi untuk melaksanakan pelantikan yang akan direncanakan sebelum bulan Ramadhan. Kepengurusan yang akan di lantik nantinya berjumlah 115 orang.
Pelantikan organisasi dengan anggota 500 orang itu akan diselenggarakan di Jentera Malay, Rumah Dinas Bupati Langkat. Dengan masa bakti 2023-2028.
Sementara itu, Plt Bupati Langkat Syah Afandin, alan mendukung kedua kegiatan tersebut. “Saya sangat mendukung kegiatan PMM yang sejalan dengan visi dan misi kami menjadikan Langkat yang religius. Untuk Joko Tingkir, saya berharap tetap kompak dan memberi yang terbaik untuk Kabupaten Langkat. Saya juga tidak mau menganak tirikan organisasi yang ada di Negeri Bertuah ini,” ucap Syah Afandin. (*)
Reporter: Ajeni Sutiyo
Editor: Fakhrur Rozi