Senam Bersama Peringati Haornas 2023 di Langkat

Senam bersama diikuti seluruh ASN Pemkab Langkat dan masyarakat memperingati Haornas 2023.(axialnews)
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id | Senam bersama digelar Dinas Olahraga dan Pemuda (Dispora) Kabupaten Langkat memperingati hari olahraga nasional (Haornas) ke-40, di Alun- Alun T Amir Hamzah Stabat, Jumat (6/10/2023).

Baca Juga  Galakkan Pembangunan, Pemko Medan Harapkan Dukungan Masyarakat

Giat ini dimeriahkan lucky draw. Plt Bupati Langkat Syah Afandin turut hadir mencabut nomor undian lucky draw dengan hadiah utama mesin cuci.

Kemudian Plt Bupati Langkat didampingi Sekdakab Langkat Amril, Inspektur Langkat Hermansyah, serta Kadis Pora Langkat Ngaturken PA menyerahkan tali asih kepada pembina, pelatih, wasit, dan atlet Langkat.

Dikesempatan itu Ngaturken PA menyampaikan Langkat akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2023 dalam Cabang Olahraga Sambo.(*)
Reporter: Ajeni Sutiyo
Editor: Fakhrur Rozi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Contact Us