TNI AU Merekrut 500 Cadangan Kompenen Matra Udara

Aspotdirga Kasau Marsda TNI Bowo Budiarto di Hanggar, Lanud Soewondo, Rabu (8/12/21).
Iklan Pemilu

AXIALNEWS.id – Medan |  Direncakan sebanyak 500 orang akan direkrut TNI Angkatan Udara untuk menjadi komponen cadangan Matra Udara.

Bagi yang lulus harus menjalani pendidikan dasar militer di Bandung pada 1 Januari 2022.

Hal tersebut disampaikan Asisten Potensi Dirgantara ( Aspotdirga ) Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsda TNI Bowo Budiarto saat melaksanakan sosialisasi komponen cadangan matra udara tahun 2022.

Serta membagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat bermukim di sekitar Lanud Soewondo Medan,  bertempat di Hanggar, Lanud Soewondo, Rabu (8/12/2021). 

Baca Juga  Langkat Siaga 112 Dilaunching, Aktif 24 Jam & Gratis Pulsa

“Sebanyak 500 orang komponen cadangan Matra Udara akan direkrut,”  sebut  Marsda TNI Bowo Budiarto didampingi  Danlanud Soewondo, Kolonel Pnb J.H Ginting dan Pangkosek Hanudnas III, Marsma TNI M. Nurdin.

Ditambahkan Kolonel Pas Rolland menjelaskan pendaftarannya dengan sistem online di website resmi kementerian pertahanan. 

Bagi yang lulus akan dididik dasar militer dan akan diberikan pakaian dinas seperti TNI dan juga diberi pangkat sesuai dengan pendidikannya.

“Bagi mereka yang lulus akan diberi pangkat sesuai dengan tingkat pendidikannya,”sebutnya.

Baca Juga  Sumut Peringkat Pertama Narkotika, Kapoldasu Gadeng Ulama Bina Polri

Baca laman selanjutnya…

Ia juga memaparkan komponen cadangan matra udara dibentuk berdasarkan Undang-undang RI No.24 tahun 2019 tentang pengelolaan sumber daya nasional pertahanan.

Serta Peraturan Pemerintah RI No.3 tahun 2021 tentang peraturan pelaksanaan Undang-undang No.23 tahun 2019 tentang pengelolaan sumber daya nasional pertahanan.

Pembagikan 1.000 paket sembako untuk masyarakat bermukim di sekitar Lanud Soewondo Medan,  bertempat di Hanggar, Lanud Soewondo, Rabu (8/12/21). 

Juga Peraturan Pemerintah RI No.3 tahun 2021 tentang pembentukan, penetapan dan pembinaan komponen cadangan.

Diketahui kegiatan sosialisasi tentang komponen cadangan dan pembagian sembako merupakan kegiatan hari Nusantara. 

Baca Juga  Wapres Ma’ruf Ingatkan Sumut Percepat Vaksinasi COVID-19

Seharusnya dilaksanakan di Wakatobi namun karena masih pendemi kegiatan ini dilaksanakan di daerah-daerah, seperti di Medan, Natuna dan Tanjung Pandan .

Turut hadir dalam acara Waaspotdirga Marsma TNI Tyas Nur Adi, Plt Paban IV Aspotdirga Marsma TNI Nelson M Noak, Paban VI Taswilud  Kolonel Pas Rolland, Paban III Hanwildirga Kolonel Sus Kodrat Maliki, Aspotdirga Koopsau I Kolonel Pnb Adisetyo Nugroho, para kepala dinas Lanud Soewondo dan para pasi Wing III Paskhas.(ril/ano)

Berita Lainnya

Contact Us