AXIALNEWS.id – [dibaca: eksil nius] – Plt Bupati Langkat Syah Afandin menerima kunjungan kerja (Kunker) DPP Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) Sumatera Utara, di Rumah Dinas Bupati Langkat, Stabat, Rabu (15/2/2023).
Pin-pin perwakilan APINDO Sumut menyampaikan kedatangannya untuk membentuk APINDO di Kabupaten Langkat yang sampai sekarang belum ada kepengurusannya.
“Kami berharap kepada Plt Bupati Langkat bersedia membentuk kepengurusan APINDO. Dengan terbentuknya APINDO mempunyai prospek yang sangat bagus untuk kemajuan UMKM Langkat dengan mendatangkan para investor,” jelasnya.
Syah Afandin mendukung dibentuknya APINDO Langkat demi kemajuan daerah. Apa-apa yang menjadi kemajuan, kesejahteraan, dan berkembangnya Langkat dirinya siap mendukung.
“Buat saja wadah APINDO di Langkat ini, agar menjadi solusi bagi para investor, UMKM, pemilik perusahaan, dan tenaga kerja Langkat. Menimbang dimana Langkat mempunyai potensi yang sangat besar terlihat dari wilayah yang luas, waktu yang terjangkau dan didukung Jalan TOL yang ada saat ini,” ucapnya.
“Saya harap secepatnya dapat di bentuk APINDO Langkat, dilakukan secara musyawarah dengan para pengusaha-pengusaha untuk menentukan ketua untuk memimpin APINDO Langkat nantinya,” tambahnya.(*)
Reporter: Ajeni Sutiyo
Editor: Fakhrur Rozi